Rekomendasi Jenis Logam Cincin & Harga Cincin Kawin Terjangkau

Estimated read time 3 min read

Perhiasan menjadi salah satu barang berharga yang biasanya akan digunakan di berbagai acara seperti contohnya ketika pernikahan tiba. Pernikahan sendiri sangat identik dengan cincin kawin yang menjadi simbol sebuah ikatan pernikahan. Oleh sebab itu, mengetahui model hingga harga cincin kawin sangat penting untuk dapat mengelola keuangan ketika akan menggelar acara pernikahan.

Namun Anda tidak perlu khawatir ketika ingin membeli cincin kawin dengan harga terjangkau, selain dapat memilih cincin dengan gram kecil Anda juga dapat memilih cincin kawin dengan logam yang memiliki nilai terjangkau. Lalu apa saja rekomendasi logam cincin kawin dengan harga terjangkau?

Nah berikut ini beberapa rekomendasi memilih cincin kawin dengan berbagai logam untuk mendapatkan harga yang terjangkau.

Logam Emas

Logam emas menjadi salah satu logam cincin yang sangat klasik dan umum digunakan untuk menjadi cincin pernikahan. Terdapat beberapa jenis dari logam emas seperti logam emas kuning dan juga emas putih. Selain memiliki tampilan yang istimewa, logam emas juga memiliki usia yang lebih lama karena ketahanannya yang sangat kuat.

Setiap jenis dan juga berat gram dari logam emas ini memiliki harga berbeda-beda. Jika Anda ingin tetap bergaya dengan cincin kawin bahan emas, Anda dapat memilih cincin emas tersebut dengan gram yang kecil dan desain yang sederhana.

Logam Platinum

Logam platinum merupakan jenis logam yang hampir mirip dengan logam emas. Hal yang membedakan yaitu dimana logam platinum ini merupakan logam yang cukup langka dibandingkan emas. Walau begitu, logam platinum ini memiliki tingkat ketahanan yang sangat lama.

Bagi Anda yang sedang mempersiapkan cincin pernikahan yang awet dan tahan lama, Anda dapat memilih cincin dengan logam platinum. Untuk mendapatkan harga terjangkau, pilih cincin nikah dengan logam platinum yang memiliki gram sedikit. 

Harga Cincin Kawin

Logam Titanium

Logam titanium menjadi logam yang sangat banyak digunakan untuk cincin nikah. Bahkan ketika Anda mencari persiapan pernikahan dengan harga cincin kawin yang terjangkau, Anda dapat memilih cincin dengan logam titanium.

Anda tidak perlu khawatir sebab walaupun memiliki harga terjangkau, cincin nikah dari logam titanium juga tidak kalah berkilau serta mewah. Anda tidak perlu membeli cincin mahal untuk terlihat cantik, sebab dengan cincin harga terjangkau Anda sudah dapat memiliki cincin yang sangat indah dan menawan.

Logam Palladium

Palladium merupakan logam yang hampir mirip dengan platinum. Yang membedakan yaitu dimana cincin dengan logam palladium memiliki berat yang lebih ringan dan harga yang lebih terjangkau.

Anda dapat tetap bergaya menggunakan cincin nikah yang menawan dengan menggunakan cincin bahan palladium. Selain terjangkau, cincin yang terbuat dari logam palladium ini memiliki desain yang sangat beragam dan cocok digunakan sehari-hari.

Logam Silver

Logam silver menjadi logam perhiasan yang memiliki harga lebih terjangkau dibandingkan kebanyakan logam. Bahkan logam silver sering digunakan untuk membuat perhiasan dengan harga yang terjangkau.

Jika Anda ingin tampil memukau dan maksimal, Anda dapat memilih cincin dengan bahan silver dengan harga yang terjangkau. Bahkan tak jarang cincin dari logam silver ditawarkan dengan harga yang terjangkau dan desain yang dapat dipilih sesuai keinginan.

Pada akhirnya, logam yang Anda pilih untuk cincin kawin Anda akan bergantung pada preferensi, anggaran, dan gaya hidup pribadi Anda. Pertimbangkan pro dan kontra dari setiap logam dan pilih salah satu yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya Anda.

Dengan mengetahui beberapa logam dari cincin nikah tersebut, Anda akan lebih mudah mengatur anggaran dan harga cincin kawin yang diinginkan. Untuk menemukan cincin nikah yang terjangkau namun tetap mewah, pastikan Anda membelinya di The Palace Jeweler sebagai toko perhiasan yang menyediakan berbagai perhiasan yang menawan.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours